Lomba menulis karya ilmiah sub bidang ekonomi dan bisnis tingkat nasional tahun 2022 telah diselenggarakan oleh Prodi S1 Bisnis Digital Universitas Ngudi Waluyo (UNW) bekerja sama dengan Prodi S1 Bisnis Digital Universitas Garut (UNIGA). Penyelenggaraan lomba nasional ini adalah bukti kemajuan dan pengembangan kerja sama yang terjalin antara FEHH UNW dengan FEKON UNIGA. Mengusung tema “Generasi Muda Menghadapi Distrupsi Teknologi”, kompetisi ini diikuti oleh lebih dari 40 tim yang tersebar di seluruh Indonesia di mana telah mendaftar sejak bulan Mei 2022 hingga Juli 2022. Antusiasme peserta lomba membuktikan bahwa mahasiswa Indonesia sangat aktif dalam berkompetisi melalui karya dan prestasi.
Adapun grand final kompetisi ini telah diselenggarakan pada Minggu (24/07) bertempat di Ruang Rapat Gedung M UNW secara hybrid. Grand final dilaksanakan dengan menampilkan 10 tim peserta yang telah lolos proses review untuk mempresentasikan hasil karya ilmiahnya di depan dewan juri. Ketua dewan juri, Abdul Aziz, S.E., M.M mengatakan “lomba kali ini temanya cukup menarik karena di era sekarang seluruh kegiatan tidak bisa lepas dari teknologi, apalagi anak-anak muda yang bakal menjadi stakeholder masyarakat”.
Pemenang lomba untuk Juara I diraih oleh Muhammad Yogi Alfito dari Universitas Negeri Semarang (UNNES), juara II diraih oleh Ayu Methanti dari Universitas Ngudi Waluyo (UNW) dan juara III diraih oleh Ihya Dliyaul Haq dari Universitas Garut (UNIGA). Seluruh pemenang mendapatkan hadiah uang pembinaan dan masing-masing artikelnya akan dimuat dalam Science and Technology Index (SINTA). Salah satu pemenang lomba, Ayu Methanti mengatakan bahwa mengikuti kompetisi seperti lomba ini adalah caranya untuk mengukur kemampuan dirinya dalam bidang yang sedang ia geluti saat ini, yaitu bisnis dan manajemen. “Sekarang ini kan semuanya serba online dan teknologi, terutama digital marketing yang memang selalu menarik buat saya, makanya saya pingin ikut lomba ini biar paham kemampuan digital marketingnya saya sejauh apa”, tambahnya.
Setelah adanya kompetisi semacam ini, diaharapkan ke depannya mahasiswa akan terus berperan aktif dalam mengikuti ajang untuk menghasilkan karya agar berguna bagi pengembangan dan kemajuan masyarakat di Indonesia.
- 2022-07-24 00:00:00
- Super Admin
- 5225
- Kegiatan Mahasiswa
BISNIS DIGITAL UNW x UNIGA DALAM AJANG ECONOMIC & BUSINESS SCIENTIFIC COMPETITION 2022
Kategori
Berita Terbaru
Kontingen UNW di KMI Expo dan Award XV Universitas Halu Oleo Kendari
- 2024-10-27 00:00:00
Pendampingan Sinkronisasi Data SINTA Dosen oleh LPPM UNW
- 2024-10-15 00:00:00
Mahasiswa Bisnis Digital UNW Raih Juara Pitching Competion 2024
- 2024-10-03 00:00:00
Mahasiswa Bisnis Digital Lolos Program Wirausaha Merdeka Kampus 2024
- 2024-09-24 00:00:00
Program Studi S1 Bisnis Digital
- Jl. Diponegoro no 186 Gedanganak - Ungaran Timur, Kab. Semarang Jawa Tengah
- Tel: +6281392479195
- Fax: (024)-6925408
- Email: [email protected]
PORTAL WEBSITE
UNIVERSITAS NGUDI WALUYO © Program Studi S1 Bisnis Digital 2023