image description
image
  • 2022-10-07 00:00:00
  • Super Admin
  • 4847
  • Kegiatan Mahasiswa
Bisnis Mahasiswa: Gula Jawa Asli Banjarnegara

Era 5.0 saat ini menuntut seluruh lapisan masyarakat untuk melek teknologi, bahkan hingga ke pelosok desa. Masyarakat pun tentunya harus cerdik dalam mengolah hasil bumi untuk dijadikan bisnis dengan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi. Salah satunya yakni Irawan, mahasiswa S1 Bisnis Digital semester 2 yang saat ini menggeluti bisnis gula jawa asli Banjarnegara. Mayoritas masyarakat di kampungnya yaitu Dusun Bulukuning, Kecamatan Purwanegara, Kabupaten Banjarnegara berprofesi sebagai penderes nira kelapa. Membuat dirinya tercetus ide untuk memproduksi gula jawa dengan kualitas yang tentunya tidak diragukan lagi keasliannya.

Sejak tahun 2018, Irawan memulai bisnis gula jawa ini baik online maupun offline. Saat ini, pemasaran secara offline dijual melalui kios di Pasar Bandarjo Ungaran dan Peterongan, Semarang. Sementara secara online, memasarkannya melalui media sosial, antara lain Tik Tok, Instagram, Facebook dan Whatsapp, serta marketplace yaitu Shopee. 

Bagi pembaca, yang ingin pesan gula jawa asli Banjarnegara bisa kontak Irawan di nomor  +62 856-4398-7885 (whatsapp), atau Instagram dan Shopee @rawnis_store dan TikTok @rawnisstore22. Dapat pula dibeli langsung di Pasar Bandarjo Ungaran dan Pasar Peterongan Semarang.



Kategori

Program Studi S1 Bisnis Digital

  • Jl. Diponegoro no 186 Gedanganak - Ungaran Timur, Kab. Semarang Jawa Tengah
  • Tel: +6281392479195
  • Fax: (024)-6925408
  • Email: [email protected]

SOSIAL MEDIA


UNIVERSITAS NGUDI WALUYO © Program Studi S1 Bisnis Digital 2023