image description
image
  • 2023-01-26 00:00:00
  • Super Admin
  • 5149
  • Kegiatan Mahasiswa
Makrabnya Mahasiswa Bisnis Digital

Katanya kalau selama kuliah tidak ada kegiatan "malam keakraban" atau biasa disingkat makrab, belum sah jadi mahasiswa. Memang benar bahwasanya menjadi mahasiswa tidak serta merta datang ke kampus hanya untuk mengikuti pembelajaran saja, melainkan banyak sekali kegiatan yang diikuti mahasiswa selama berkuliah di perguruan tinggi, tidak terkecuali di Prodi S1 Bisnis Digital Universitas Ngudi Waluyo. Kegiatan-kegiatan baik yang bersifat akademik maupun non akademik guna membangun kekompakan, kekeluargaan, kreatifitas dan kebersamaan antarmahasiswa. Salah satunya adalah kegiatan malam keakraban (makrab). 

Kegiatan makrab ini sejatinya sudah ada sejak dulu dengan tujuan untuk menciptakan rasa kebersamaan dan mempererat perkenalan yang tercipta baik antarmahasiswa maupun dosen dengan mahasiswa. Namun seiring berkembangan jaman tentunya kegiatan-kegiatan yang ada dalam makrab ini harus disesuaikan dengan kondisi terbaru. Prodi S1 Bisnis Digital dan D4 Manajemen Retail melalui HIMA Bisnis, serta D4 Akuntansi Perpajakan melalui HIMA AKP menyelenggarakan makrab pada Rabu-Kamis (25-26) di Villa Theresia Bandungan, Kabupaten Semarang. 

Kegiatan ini dihadiri oleh Kaprodi masing-masing dan seluruh tim dosen dari ketiga prodi tersebut. Harapannya setelah adanya makrab tersebut dapat mempererat tali silaturahmi, persaudaraan, kebersamaan serta menjalin hubungan yang baik antarprodi baik untuk mahasiswa maupun bagi dosen.





Kategori

Program Studi S1 Bisnis Digital

  • Jl. Diponegoro no 186 Gedanganak - Ungaran Timur, Kab. Semarang Jawa Tengah
  • Tel: +6281392479195
  • Fax: (024)-6925408
  • Email: [email protected]

SOSIAL MEDIA


UNIVERSITAS NGUDI WALUYO © Program Studi S1 Bisnis Digital 2023